Selasa, 04 Mei 2010

TAMU YANG MERENGUT

Suatu hari John Randolp, dari Roanoke duduk di punggung kuda menungganinya ke kota yang beberapa mil jauhnya dari rumahnya. Jalannya asing baginya dan dia bepergian sangat lambat.

Pada saat malam datang dia berhenti di penginapan pinggir jalan yang bagus dan menanyakan untuk menginap. Penjaga penginapan menyambutnya dengan baik, Dia sudah sering mendengar tentang kehebatan John Randolp, dan oleh karenanya dia akan menyenangkan dia sebaik mungkin.

Makan malam yang enak sudah disiapkan dan penjaga penginapan itu sendiri menunggu tamunya. John Randolp makan dengan tenang. Penjaga penginapan berbicara tentang cuaca, jalan, tanaman panen dan politik. Tetapi tamunya yang muram mengatakan sedikit kata.

Pada pagi hari sarapan yang baik disediakan, dan kemudian Mr.Randolph mulai siap untuk perjalanannya. Dia memanggil untuk tagihannya dan membayarnya. Kudanya dibawa ke pintu dan pelayan membantu menaikinya.

Saat dia mulai berjalan, penjaga penginapan yang ramah itu berkata,” Kemana anda akan berpergian, Mr. Randolph?”

Mr.Randolph melihatnya dengan tidak lembut, dan menjawab, “Pak!”

“Saya hanya menanyakan kemana anda akan berpergian,” kata orang itu.

“Oh! Apakah saya sudah membayar tagihan saya?”
“Ya, pak.”

“Apakah saya berhutang hal lainnya lagi?”

“Tidak pak.”

“Maka, saya akan berpergian kemanapun saya ingin pergi---apakah kamu mengerti?”

Dia membalikkan kudanya dan berjalan. Dia belum berjalan jauh dari halaman penjaga penginapan, saat dia terkejut dia menemukan ada dua cabang jalan. Dia tidak tahu apakah harus mengambil yang kanan atau yang kiri.

Dia menundanya sebentar. Tidak ada papan penunjuk untuk menolongnya. Dia melihat ke belakang dan melihat penjaga penginapan masih berdiri di pintu. Dia memanggilnya:--“Temanku, jalan mana dari kedua jalan tersebut yang akan saya ambil untuk pergi Lynchburg?”

“Mr.Randolp,” jawab penjaga penginapan,” anda sudah membayar tagihan anda dan tidak berhutang pada saya sesenpun. Ambillah jalan kemana anda ingin pergi. Selamat tinggal!”

Dan betapa tidak beruntungnya, Mr.Randolp mengambil jalan yang salah. Dia pergi jauh keluar dari jalannya dan kehilangan banyak waktu, semua karena kemuramannya.


III

John Randolp, dari Roanake, tinggal di Virginia seratus tahun yang lalu. Dia adalah seorang pengacara terkenal dan negarawan. Dia adalah anggota Dewan selama beberapa tahun dan mencatat tata kramanya yang aneh dan keinginannya yang kuat.

0 komentar:

Posting Komentar